Mau Jadi Freelancer Yang Sukses Dan Banyak Klien? Ini Dia Tips nya
Pada masa pandemi ini tentu kita harus mencari penghasilan tambahan untuk memenuhi semua kebutuhan.
Salah satunya dengan menjadi freelancer, walaupun menjadi freelancer terlihat asyik dan memiliki pekerjaan yang fleksibel. Menjadi freelancer tidak semudah yang kita lihat lho,
Kamu harus memiliki ritme dan memiliki target, karena hal ini mempengaruhi seberapa besar pendatan kamu.
Oleh karena ini simak beberapa tips menjadi freelancer yang sukses dan banyak klien berikut ini yuk!
1. Bangun Personal Branding
Cara pertama untuk menjadi seorang freelancer adalah dengan cara membangun personal branding.
Karena kamu harus memasarkan diri kamu sendiri untuk mendapatkan dan menarik pekerjaan atau klien.
Dengan membangun personal branding membuat klien akan tertarik dan mempercayai dengan keahlian yang kamu miliki.
Personal branding sendiri bisa kamu lakukan dengan memajang hasil karya – karya kamu di beragam platform media sosial.
Selain itu, kamu juga bisa membuat konten – konten yang berhubungan dengan hal – hal yang kamu kerjakan.
Kalau sudah begitu, tentu calon klien akan melihat kamu sebagai freelancer yang berkualitas dan tak segan menjalin kerja sama denganmu.
2. Bekerja dengan baik dan Sesuai Deadline
Ketika kamu diberikan pekerjaan oleh klien, tentu akan ada yang namanya Deadline.
Akan tetapi masalah yang sering terjadi pada freelancer adalah rasa malas yang menghadang.
Cara menjadi freelancer yang berikutnya kamu harus mengontrol rasa malas tersebut, sehingga bisa menyelesaikan pekerjaan dengan baik dan tepat waktu sesuai deadline.
3. Tetapkan Upah sesuai dengan Pekerjaan
Jangan lupa untuk menentukan Upah atau Harga yang sesuai dengan pekerjaan kamu.
Kamu bisa mencari tahu berapa upah freelancer di pasaran dengan cara melihat para freelancer yang sama dengan kamu.
Dengan cara seperti itu kamu bisa mengetahui dan membandingkan besar dan kecil upah yang harus kamu terima.
4. Update dengan industri yang sedang di Geluti
Mau sebagus dan sejago apapun kamu, teruslah haus akan ilmu dan selalu mempelajari hal baru.
Salah satu hal yang bisa kamu lakukan adalah dengan update informasi serta ilmu terbaru di industri yang kamu geluti.
Dengan mengetahui tren-tren yang berkembang di masyarakat, tentu kamu bisa memberikan hasil yang lebih relevan untuk klien nantinya.